BREAKING NEWS
PT. TERAS MEDIA SEJAHTERA (terasbalinews.com). AHU-0012026.AH.01.01.TAHUN 2023.

Gerindra Kirim Sinyal Dukung Tamba di Pilbup Jembrana, De Gadjah: Yang Penting Kompeten

Ketua DPD Gerindra Bali Made Muliawan Arya (kiri) dan I Nengah Tamba (kanan). (Foto/ist)
Ketua DPD Gerindra Bali Made Muliawan Arya (kiri) dan I Nengah Tamba (kanan). (Foto/ist)
banner 120x600

DENPASAR (terasbalinews.com). Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Bali berkomitmen mendukung calon kepala daerah baik tingkat provinsi maupun kabupaten/kota meski di luar partai, asal memiliki kompetensi untuk Bali.

Hal tersebut disampaikan Ketua DPD Partai Gerindra Bali Made Muliawan Arya atau De Gadjah saat menerima undangan Bupati Jembrana sekaligus kader Partai Demokrat I Nengah Tamba.

“Tidak masalah kalau kader Partai Gerindra tidak maju, yang penting kompeten untuk kepentingan Jembrana atau kabupaten/kota dan juga Bali,” kata De Gadjah, Rabu (21/5/2024).

De Gadjah menilai, untuk Pilkada Serentak 2024 ini setiap koalisi harus saling mengerti dan mendukung mana yang terbaik.

Ia tidak ingin jika partai memaksakan untuk mengusung kader mereka masing-masing membuat koalisi tidak kompak. Bahkan, hal tersebut bisa memengaruhi kemenangan khususnya di Jembrana.

“Ya urusan dukung mendukung kita lihat lah kalau memang ditanya berharap, ya Tamba-Ipat agar bisa meneruskan kinerjanya dalam membangun Jembrana agar tidak tanggung-tanggung,

“Ya urusan dukung mendukung kita lihat lah kalau memang ditanya berharap, ya Tamba-Ipat agar bisa meneruskan kinerjanya dalam membangun Jembrana agar tidak tanggung-tanggung,” tambah Ketua Pertina Bali tersebut.

Meski perjumpaan keduanya diwarnai nuansa politis, De Gadjah menyebut pertemuan mereka tidak sebatas urusan politik.

“Kami silaturahmi ya, Tamba dari Partai Demokrat silaturahmi dengan kami kebetulan juga teman, lama tidak ketemu otomatis lah, tapi memang kami ada membicarakan bagaimana untuk membangun Jembrana ke depannya,” kata De Gadjah. (nan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *