BREAKING NEWS
PT. TERAS MEDIA SEJAHTERA (terasbalinews.com). AHU-0012026.AH.01.01.TAHUN 2023.
Aku Lapor Pajak

MPP Badung Jadi Role Model Bagi Daerah Lain

banner 120x600

(foto : Ist) Wakil Bupati Badung, I Ketut Suiasa didampingi Kepala DPMPTSP Badung, I Made Agus Aryawan bersama jajaran saat menerima kunjungan Deputi Bidang Pelayanan Publik Kemenpan dan Reformasi Birokrasi.
MANGUPURA – Mal Pelayanan Publik Kabupaten Badung yang diresmikan tanggal 17 September 2018 oleh Menteri PAN & RB, Syarifuddin mengalami banyak perkembangan terutama dari jumlah instansi yang bergabung, jenis layanan dan penggunaan teknologi informasi.
Pernyataan tersebut disampaikan oleh Deputi Bidang Pelayanan Publik Kemenpan dan Reformasi Birokrasi, Prof. DR. Diah Natalisa, MBA, pada saat meninjau MPP Badung bersama tim evaluasi pelayanan publik, Kamis (29/8/2019).
Kunjungan Tim tersebut diterima oleh Wakil Bupati Badung, I Ketut Suiasa didampingi Kepala DPMPTSP Badung, I Made Agus Aryawan bersama jajaran dan Bagian Organisasi Setda Badung.
Diah mengapresiasi perkembangan  MPP Badung dengan adanya penambahan beberapa instansi baru seperti PT. Taspen, PT. Pos Indonesia, BNN Badung dan RSUD Mangusada, sehingga jumlahnya dari 24 instansi meningkat menjadi 28 instansi dengan jumlah layanan dari 121 jenis menjadi 138 jenis.
“Harapan masyarakat sangat dinamis sehingga menjadi tantangan bagi pemerintah untuk meningkatkan layanan,” kata Deputi Bidang Pelayanan Publik Kemenpan dan Reformasi Birokrasi, Diah Natalisa sekaligus menyampaikan MPP Badung akan dijadikan role model bagi daerah lain yang akan membangun MPP.
Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Kemenpan RB yang terus memberikan dukungan dalam mewujudkan pelayanan prima di MPP Badung.
“Komitmen Pemkab Badung terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat sehingga mampu berdaya saing,” ucap Wakil Bupati Badung.
Sementara Agus Aryawan dalam laporannya menyampaikan jumlah studi referensi dari berbagai instansi ke MPP sudah mencapai 95 rombongan. Bahkan beberapa daerah mengirim stafnya untuk magang terkait pelayanan pada MPP Badung. (wie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *