BREAKING NEWS
PT. TERAS MEDIA SEJAHTERA (terasbalinews.com). AHU-0012026.AH.01.01.TAHUN 2023.
Aku Lapor Pajak

Walikota Jaya Negara Apresiasi Ajang Sanur Motor Show

Jadi Wahana Pecinta Otomotif, Bangkitkan Geliat Pariwisata

Sanur motor Show
SANUR MOTOR SHOW-Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara saat mendampingi Wakil Gubernur Bali Prof. Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati meninjau stand dan pameran otomotif serangkaian Sanur Motor Show Tahun 2022 di Kawasan Pantai Mertasari.Foto/Hms
banner 120x600

DENPASAR-Terasbalinews.com|Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara memberikan apresiasi atas digelarnya Sanur Motor Show Tahun 2022. Hal tersebut diungkapkan Jaya Negara usai pembukaan kegiatan yang masih satu rangkaian dengan Sanur Village Festival oleh oleh Wakil Gubernur Bali Prof. Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati (Cok Ace) di Kawasan Pantai Mertasari, Jumat, (8/7/2022).

Walikota Jaya Negara mengatakan, kegiatan ini merupakan momentum yang tepat untuk mendukung pemulihan perekonomian Bali, khususnya Kota Denpasar. Dimana, kegiatan ini selain dapat menjadi ruang ekspresi pecinta otomotof, baik itu bulider, frestyle, kolektor dan lainya, juga menjadi wahana untuk membangkitkan perekonomian.

Baca Juga :Jaya Negara Serahkan Bantuan Kursi Roda dan Kaki Palsu Bagi Disabilitas dan Korban Kecelakaan

Menurut Jaya Negara, Sanur sebagai kawasan pesisir yang terkenal dengan pariwisata tidak bisa dipisahkan dari adanya event-event pendukung pariwisata tersebut. Pelaksanaan  Sanur Village Festival menjadi ajang ekspresi dan promosi beragam potensi di kawasan Sanur. Karenanya, Pemerintah Kota Denpasar sangat menyambut baik dan mendukung pelaksanaan kegiatan ini.

“Yang pertama kami memberikan apresiasi, serta mendukung kegiatan ini sebagai ajang untuk memberikan ruang ekspresi bagi stakeholder otomatif di Sanur, Kota Denpasar, Bali dan nasional,” jelasnya

“Harapan kami dengan mulai tumbuhnya event-event seperti ini dapat memberikan stimulus untuk membangkitkan pariwisata dan ekonomi,” imbuh Jaya Negara.

Baca Juga :Walikota Jaya Negara Apresiasi Gelaran Bali Rockin Blues Festival 

Ketua Yayasan Pembangunan Sanur Ida Bagus Gede Sidharta menyampaikan terima kasih atas sambutan positif dari Pemerintah Provinsi Bali dan Kota Denpasar. Dimana, kegiatan ini bertujuan mewadahi penggemar dan pemain otomotif yang jumlahnya cukup banyak di Sanur. 

Kegiatan yang memamerkan  82 motor costum dan 120 motor modifikasi ini tak saja melibatkan peserta lokal, tapi juga dari luar Bali. Ditambahkan olehnya, Sanur Motor Show ini menjadi pemanasan dari ajang Sanur Village Festival yang akan digelar 17 hingga 18 Agustus 2022 mendatang.*/Hms

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *