BREAKING NEWS
PT. TERAS MEDIA SEJAHTERA (terasbalinews.com). AHU-0012026.AH.01.01.TAHUN 2023.
Aku Lapor Pajak

Suhendra Resmi Pimpin Kantor Imigrasi Ngurah Rai

Sertijab Kepala Kantor Imigrasi Ngurah Rai. (foto/ist)
banner 120x600

BADUNG (terasbalinews.com). Pucuk pimpinan Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai resmi berganti, Suhendra yang sebelummya merupakan Atase Imigrasi pada KBRI Singapura kini mendapat tugas baru sebagai Kepala Kantor Imigrasi menggantikan Sugito yang kini berpindah tugas sebagai Kepala Divisi Keimigrasian pada Kanwil Kemenkumham Kepulauan Riau.

Pergantian tersebut berdasarkan Surat Keputusan Menteri Hukum dan HAM Nomor M.HH-28.KP.03.03 Tahun 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Dari dan Dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM dimana terdapat 120 pejabat yang mendapat promosi atau mutasi dalam surat keputusan tersebut.

Kegiatan serah terima jabatan yang berlangsung di Aula Kantor Imigrasi Ngurah Rai, Senin (2/10/2023)  dipimpin oleh Kakanwil Kemenkumham Bali Anggiat Napitupulu, serta dihadiri oleh Kadiv Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Bali Barron Ichsan, Kadiv Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Bangka Belitung Doni Alfisyahrin, dan perwakilan kepala UPT di lingkungan Kanwil Kemenkumham Bali.

Acara serah terima jabatan ditandai dengan penandatanganan berita acara dan penyerahan memori serah terima jabatan dari Sugito selaku pejabat lama kepada Suhendra selaku pejabat baru yang disaksikan oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bali Anggiat Napitupulu.

“Pada kesempatan tersebut dilakukan juga serah terima jabatan pengurus Dharma Wanita Persatuan (DWP) dari Ketua DWP lama Anty Dinata Sugito kepada Ketua DWP Imigrasi Ngurah Rai yang baru Ranjita Saraswati Suhendra,” ucap Anggiat.

Anggiat Napitupulu menyampaikan ucapan selamat datang kepada Suhendra, yang kini menjabat sebagai Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai yang baru. Anggiat berharap agar Suhendra dapat melanjutkan dengan baik tugas-tugas yang sebelumnya diemban oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Ngurah Rai yang lama, yaitu Sugito, yang telah berhasil mengelola berbagai acara internasional di Bali yang melibatkan Kemenkumham.

“Saya mengucapkan terima kasih khusus kepada Sugito atas kontribusinya selama bertugas,” ujar Anggiat.

Anggiat Napitupulu juga mengajak seluruh jajaran untuk meningkatkan komunikasi dan memberikan dukungan penuh kepada Suhendra sehingga tugasnya dapat berjalan lancer dan baik. Ia mendorong semua pihak termasuk jajaran Kantor Wilayah, UPT Pemasyarakatan dan UPT Keimigrasian untuk membangun kerjasama yang lebih erat dengan Suhendra sebagai bagian dari Keluarga Besar Kanwil Kemenkumham Bali.

Dalam kesempatan ini Sugito sebagai kepala kantor lama mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran atas kerja keras dan dukungan yang diberikan selama menjabat sebagai Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai mengingat banyak kegiatan internasional yang berlangsung di Bali dan Imigrasi turut berkontribusi dalam menyukseskan gelaran acara tersebut.

“Terima kasih atas segala dukungan yang diberikan dan secara resmi saya memohon dukungan untuk bertugas ditempat yang baru sebagai Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Kepulauan Riau,” kata  Sugito.

Sementara itu, Suhendra sebagai Kepala Kantor Imigrasi yang baru, dalam sambutannya memohon bimbingan dan dukungan dari seluruh jajaran agar dapat melaksanakan tugasnya dengan baik.

“Saya sangat mengharapkan bimbingan dan arahan dari Bapak Kakanwil serta dukungan seluruh jajaran agar dapat menjalankan tugas dengan baik,” ucap Suhendra. (*/tbn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *