BREAKING NEWS
PT. TERAS MEDIA SEJAHTERA (terasbalinews.com). AHU-0012026.AH.01.01.TAHUN 2023.
Aku Lapor Pajak

Agung Paramita Dewi (APD): Kesenian Tradisional Akar Budaya Lokal

A A Istri Paramita Dewi (APD) di acara HUT Ke-22 Sanggar Siwer Nadi Swara. (foto/tbn)
banner 120x600

DENPASAR (terasbalinews.com). Hadir di HUT Ke-22 Sanggar Siwer Nadi Swara, Tokoh Perempuan Kota Denpasar, A A Istri Paramita Dewi, SM., atau kerap disapa Agung paramita Dewi (APD) menyampaikan perlunya mendorong serta merangsang minat kaum muda atau perempuan dalam mencintai dan melestarikan kesenian tradisional yang merupakan akar budaya lokal.

“Selamat ulang tahun semoga kedepannya bisa lebih berkarya lagi,” ucap Agung Paramita Dewi (APD), Selasa (21/11/2023) malam.

Agung paramita Dewi (APD) yang tak lain putri politisi PDI Perjuangan sekaligus Anggota DPR RI Komisi XI I Gusti Agung Rai Wirajaya, SE., MM. (ARW), selain menyampaikan selamat juga meminta dukungan, lantaran dirinya maju sebagai caleg DPRD Provinsi Bali melalui PDI Perjuangan di pemilu 2024 mendatang.

“Mari kita berjuang bersama untuk menyampaikan aspirasi kita,” tandasnya.

Sementara itu Ketua Sanggar Siwer Nadi Swara, I Ketut Subrata,S.Sn., atas nama kelompok yang dipimpinnya, menyampaikan terima kasih atas kehadiran Agung paramita Dewi (APD) sekaligus berharap apa yang sudah terjalin selama ini jangan sampai putus.

“Pokoknya APD harus jadi, apalagi tyang (saya, red) sudah berjuang bersama ajiknya (arw, red) dari dulu. Siapa sih yang tidak kenal Agung Rai Wirajaya (ARW),” tukasnya.

Seperti diketahui Sanggar Siwer Nadi Swara yang aggotanya didominasi kaum perempuan kiprahnya telah diakui banyak pihak. Seni tabuh yang berlokasi di Jalan Plawa, Denpasar ini menurut Subrata, kerap mengisi kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan pemerintah ataupun masyarakat luas.

“Ajang PKB atau apaun itu, Siwer pasti dilibatkan,” ucapnya, seraya berujar saat ini sanggar sedang melakukan pembibitan kepada anak-anak dan generasi muda. (yak)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *